B BL‍UE DROIDPLUSS
Kamis, 04 Agustus 2016

Modal Usaha Bisnis Ikan Nila 2016



Modal Usaha BisnisIkan Nila 2016 – Pada kali ini penulis akan membahas mengenai potensi usaha dari perikanan ikan nila. Perlu disadari keuntungan dan kerugian membuka usaha ternak ikan nila sangat banyak. Seperti yang penulis alami ketika memulai usaha peternakan nila banyak suka dan duka yang dialami. Namun berdasarkan fakta, banyak para petani ikan yang tidak lagi menekuni usaha budidaya ikan nila dikarenakan keuntungan yang sangat sedikit. Namun bagi orang yang pintar beternak ikan nila dapat menjadi sebuah peluang usaha emas dan menjanjikan. Apalagi harga ikan nila di pasaran cukup stabil dan pemeliharaan sangat mudah.

Modal Usaha Bisnis Ikan Nila 2016
Diantara banyak jenis ikan seperti ikan mas koi, ikan lele, ikan nilem, ikan gurame, dan lain sebagainya maka ikan nila yang paling mudah dalam pemeliharaan. Hal ini dibuktikan sendiri oleh penulis yang memelihara ikan nila di kolam rumah. Sisa makanan diberikan kepada ikan nila. Dan dalam hitungan beberapa hari maka ikan nila akan bertambah besar. Kemudian bertelur dan beranak pinak dengan sendirinya.

Jika anda mempunyai kolam ikan di tambak atau dalam rumah maka bisa melakukan budidaya ikan nila.Yang penulis anjurkan adalah beternak ikan nila bukannya ikan mujaer. Karena ikan nila lebih menguntungkan dari mujaer. Adapun modal usaha untuk budidaya ikan nila antara lain pakan ikan. Makanan ikan bisa beli di toko ikan yang tersebar di berbagai daerah di sudut kota. Makanan ikan disebut juga pelet dengan berbagai variasi dan ukuran. Untuk ikan di dalam akuarium bisa membeli pelet ikan yang berwarna-warni kecil dengan harga Rp 5000. Sedangkan untuk ikan yang berada di kolam tambak atau di luar rumah maka bisa menggunakan pelet ikan ukuran besar. Kalau tidak ada menggunakan layer atau makanan ayam.

Modal Usaha Bisnis Ikan Nila 2016
 Bagaimana jika tidak ada pelet atau makanan ikan? Jalan terakhir ya memberi ikan sisa-sia makanan kita seperti nasi, lauk pauk, dll. Apabila masih tidak mempunyai pakan ikan dan sisa makanan maka bisa memberikan dedak atau huut. Dan jika masih tidak mempunyai demikian maka bisa memberikan ikan daun singkong atau daun talas sebagai makanannya.

Hal ini terang sekali salah satu modal usaha dalam menggeluti usaha perikanan nila adalah pakan ikan yang harus distok dalam jumlah besar. Modal usaha lain dalam bisnis budidaya ikan nila adalah adanya kolam untuk ikan, bibit atau benih ikan yang kecil. Jadi tugas kita adalah membesarkan ikan nila. Harga bibit ikan nila sangat murah Rp 400 perekor.

Yang menjadi kendala dalam dunia usaha perikanan ikan nila adalah kendala ketersediaan modal usaha. Namun jika anda cerdik modal usaha bisa didapatkan dengan mudah. Seperti yang dilakukan oleh kelompok petani ikan di desa penulis yang memperoleh dana hibah berupa bibit ikan, pakan ikan dan uang Rp 10 juta dari Dinas Pertanian dan Perikanan. Syarat mendapatkan modal usaha tersebut dengan cara menyerahkan proposal usaha peternakan ikan nila yang dikelola secara bersama atau kelompok.

Usaha budidaya ikan nila sangat menyenangkan. Karena usaha ini bisa dilakukan sebagai pekerjaan sampingan di waktu luang. Namun dengan potensi keuntungan lumayan besar. Hal ini tak terlepas dari permintaan masyarakat akan ikan nila semakin besar. Yang membuat harga ikan nila melambung tinggi apalagi menjelang hari raya lebaran. Di saat harga menjulang tinggi, saat itulah para petani ikan nila meraih penghasilan yang sangat besar.

Itulah modal usaha bisnis ikan nila 2016. Semoga bermanfaat bagi anda semua.